Bagaimana Menentukan Kebutuhan Lemari Arsip Yang Tepat

Bagaimana Menentukan Kebutuhan Lemari Arsip Yang TepatBagaimana Menentukan Kebutuhan Lemari Arsip Yang Tepat-Saat ini penggunaan lemari arsip di sebuah perusahaan atau organisasi merupakan sebuah kebutuhan yang sangat penting, tidak hanya sebagai peralatan penunjang pekerjaan, lemari arsip juga mempunyai fungsi sebagai perlindungan bagi arsip-arsip tertentu, seiring dengan berjalannya waktu, lemari arsip melahirkan berbagai jenis lemari arsip yang memiliki kelebihan yang berbeda-beda baik dari segi fungsi maupun jenis bahan.

Banyaknya ragam dan jenis lemari arsip terkadang membuat kita kesulitan dalam menentukan lemari jenis dan berbahan apa yang cocok untuk digunakan pada ruang kerja kita. Berikut ini beberapa pertimbangan untukmenentukan Bagaimana Menentukan Kebutuhan Lemari Arsip Yang Tepat.

Menentukan Kebutuhan

Bagaimana Menentukan Kebutuhan Lemari Arsip Yang TepatSebuah lemari arsip memiliki fungsi utama sebagai tempat untuk menyimpan berbagai bentuk dokumen fisik yang ada dalam sebuah organisasi, baik yang bersifat privasi maupun umum. dengan menyimpan dokumen dalam sebuah lemari arsip akan menghasilkan dokumen yang tertata rapi dan mudah digunakan kembali dan tentunya aman. hal pertama yang ahrus dipertimbangkan dalam memilih lemari arsip ini adalah jenis dokumen apa yang akan disimpan, jika memamng dokumen yang bersifat privasi maka sebaiknya menggunakan lemari arsip berbahan metal yang kokoh dengan sistem penguncian tingkat tinggi seperti finger print dan lain sebagainya. Jika dokumen yang disimpan adalah dokumen yang umum dalam artian setiap orang boleh mengaksesnya maka sistem penguncian terbuka bisa digunakan.

Kualitas bahan

Kualitas bahan yang dimaksud disini adalah bahan yang digunakan untuk membuat lemari arsip tersebut, ketebalan yang digunakan, finishing cat dan lain-lain, sebab hal ini akan mempengaruhi masa pakai lemari arsip. Jika bahan yang digunakan dengan kualitas dan standar yang baik maka akan memberikan garansi kekuatan dan daya tahan yang baik untuk sebuah lemari arsip. dengan tingkat pertumbuhan dokumen yang cukup tinggi secara otomatis akan menambah beban bagi sebuah lemari arsip. Untuk itu diperlukan sebuah lemari arsip yang kokoh dan kuat dan tetntunya memiliki ruang penyimpanan yang cukup luas yang bisa dilihat dari kualitas bahan dasar pembuatan lemari arsip tersebut.

Ukuran Lemari

Ukuran lemari merupakan pertimbangan berikutnya yang perlu diperhatikan karena hal ini terkait dengan luas ruangan yang kita punya. Pertimbangan ini memang terkait juga dengan banyaknya dokumen yang akan disimpan dalam lemari arsip tersebut, akan tetapi sumber daya ruang yang ada juga merupakan hal yang harus dipertimbangkan secara matang, jangan sampai dengan ruangan yang sempit anda memilih lemari yang besar sehingga semua sumber daya ruang yang ada akan digunakan hanya untuk lemari arsip tersebut.

Model

Sebuah lemari arsip yang baik akan mampu memberikan nuansa yang baik juga bagi ruang penyimpanan arsip ataupun ruang kantor anda, dengan berbagai macam model dan ukuran yang ada saat ini, pemilihan model, ukuran dan warna yang sesuai akan memberikan keselarasan dan estetika yang baik dalam ruangan pekerjaan anda.

Harga

Pertimbangan yang terakhir adalah harga, dengan banyaknya merk dan pilihan untuk lemari arsip pada saat ini banyak distributor lemari arsip memberikan harga yang cukup murah untuk produknya, hal ini harus dicermati dengan baik, karena penggunaan lemari arsip merupakan penggunaan dalam jangka panjang maka sebaiknya anda tidak perlu tergiur dengan harga yang murah dengan kualitas yang buruk, bisa jadi dengan penggunaan lemari arsip dengan harga murah hanya bertahan dalam waktu singkat akan sangat terlihat mahal dibanding dengan produk yang sedikit lebih mahal akan tetapi mampu digunakan selama bertahun-tahun.

Semoga bermanfaat…..

 

Author: anezjo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *